Info Penerimaan Member Baru/Volunteers, what's on|

KNJ memanggil kalian yang mempunyai jiwa sosial tinggi!

Masih ada kesempatan ikutan open recruitment KNJ hingga 30 Mei 2023, loh! Yap! Kami tengah membuka kesempatan agar siapa saja bisa menjadi bagian dari KNJ. Lima divisi kami saat ini sedang membutuhkan sumbangsih kalian.

Kriteria umum:

  1. Berusia minimal 18 tahun
  2. Berdomisili di Jakarta dan sekitarnya
  3. Mempunyai jiwa sosial dan mampu berkomunikasi dengan baik.

Berikut rincian per divisi:

  1. Public Relation

Divisi ini bertugas menjembatani antara warganet dan donatur dengan KNJ. Anggotanya nanti akan mengunggah ulang, mengkurasi informasi target sosok mulia, menjawab kerjasama dengan pihak lain, hingga membina relasi baik dengan donatur.

Sosial media specialist

  • Aktif di media sosial
  • Bisa memakai Canva atau setidaknya mempunyai akun di Canva
  • Berminat belajar copywriting atau storytelling

Community communication

  • Terbuka bagi siapa saja. Akan lebih baik jika mempunyai dasar bidang ini
  • Dapat berkomunikasi dengan pihak eksternal untuk berkolaborasi
  • Berminat meriset dan menganalisa kebutuhan KNJ.
  • Creative Media

Divisi cocok bagi kalian yang kreatif menggodog ide menjadi konten menarik dalam bentuk foto dan video.

Editor video

  • Mahir memakai Capcut
  • Bisa menggunakan Adobe Premiere akan lebih dipertimbangkan
  • Mempunyai gawai, seperti PC atau laptop, untuk Capcut dan Premiere.
  • 3. Internal Team Development

Kalian yang tertarik dengan dunia Sumber Daya Manusia dan mengelola acara, divisi ini pas untuk kalian.

Recruitment

  • Teliti dalam memeriksa data dan mempersiapkan alur recruitment
  • Mengkoordinasikan calon anggota untuk bergabung dengan KNJ
  • Terbiasa menggunakan Google Suite.

Event

  • Bersiap untuk mengorganisir acara internal KNJ
  • Jago dalam mencari tempat yang bagus untuk acara di sekitar Jakarta

4.Field Executor

Tugas anggota divisi ini nantinya mencari target sosok mulia atau solia dan merekapitulasi data mereka.

Koordinator Eksekusi

  • Menjadi Person in Charge atau PIC setiap eksekusi
  • Memastikan data solia sudah lengkap
  • Memastikan data solia setelah eksekusi tercatat secara baik.

Data

  • Terbiasa memakai Google Suite
  • Teliti mengolah data solia dan kebutuhan mereka
  • Rapi dalam mengarsipkan setiap data solia.

5.Purchasing and Merchandising

Tugas anggota divisi ini nantinya mempersiapkan produksi merchandise, salah satunya.

Design Product

  • Mempersiapkan merchandise
  • Bisa membuat rancangan desain untuk produksi besar
  • Mengikuti perkembangan tren untuk kebutuhan merchandise.

Stock Keeper

  • Tinggal di Jakarta
  • Mampu menjaga merchandise KNJ sampai tersalurkan ke solia
  • Akurat dalam menjaga jumlah stok barang donasi KNJ.

Yuk, daftarkan kalian dengan mengisi tautan berikut:

bit.ly/OprecKNJMei23

Kami tunggu ya hingga 30 Mei 2023 pukul 23:59 WIB. Boleh banget jika kalian menyebarkan informasi ini ke kawan atau kerabat terdekat. Kami tunggu bergabungnya kalian ya!

Editor: Eny Wulandari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close Search Window