Eksekusi Bulan Ini, what's on|

Ketimbang Ngemis Jakarta/KNJ kembali melakukan eksekusi rutin kami bulan ini!

Setelah sempat rehat saat puasa dan Idul Fitri 1438 H lalu bulan ini kami berencana menyerahkan amanah donasi dari donatur seperti biasanya, terkecuali yang pernah kami lakukan saat perayaan ulang tahun komunitas kami ke-2 pertengahan Juli lalu. Sementara saat acara anniversary ke-2 tersebut kami mendatangkan tujuh sosok mulia/solia ke lokasi acara maka bulan ini kami akan mendatangi lokasi tinggal atau tempat usaha ke-17 solia itu.

Semalam tim Field Eksekutor/FE telah membagikan daftar solia tersebut, yang berarti tim ini sudah mensurvei lalu mengkonfirmasi bahwa donasi Insya Alloh akan bisa disalurkan ke-17 solia di bawah ini:

  1. Nenek Sayamsiah, 75 tahun, penjual surabi, jalan Pademangan IV gang 32, Jakarta Utara;
  2. Bapak Munawar, 65 tahun, penjual kue semprong yang biasa berdagang di halte Tosari dan Sinarmas Land;
  3. Kakek Toto, 71 tahun, supir bajaj di sekitar stasiun Kemayoran, Jakarta Pusat;
  4. Kakek Sumari, 62 tahun, berdagang bakso Malang di halte Trisakti Kampus A lalu tinggal di kontrakan Daan Mogot, Jakarta Barat;
  5. Ibu pengamen, 47 tahun yang biasa berusaha di sekitar stasiun Pasar Minggu, Jakarta Selatan;
  6. Nenek Juminem, 62 tahun, berdagang jajanan atau kue pasar, Bintara 6, Jakarta Timur/Bekasi;
  7. Kakek Suwito, 68 tahun, seorang pemulung yang biasa berusaha di sekitar masjid Jami Matraman atau sekitar Taman Amir Hamzah, Jakarta Pusat;
  8. Kakek Slamet, 82 tahun, seorang tukang sapu di jalan Surabaya atau pasar barang antik, Jakarta Pusat;
  9. Nenek Dede Nasehah, 77 tahun, berjualan obat-obatan dengan berpindah-pindah dari masjid ke masjid di daerah Jakarta Pusat;
  10. Kakek Rasto, 70 tahun, penjual tahu gejrot, gang Kamboja RT 7 atau pinggir kali, Halim, Jakarta Timur;
  11. Kakek Syarifudin (foto di atas), 73 tahun, bekerja sebagai pengayuh ojek sepeda, jalan Cibanteng, Rawa Badak Utara (biasa jualan ditemui di pintu air waduk jalan Inspeksi), Jakarta Utara;
  12. Kakek Unang, 70 tahun, penjual mainan anak, gang ZZ Alur Laut, Jakarta Utara (biasa jualan di depan masjid Al Ikhlas Plumpang), Jakarta Utara;
  13. Kakek Surwoyo, penjual es krim keliling, jalan F. Rawa Badak, Jakarta Utara;
  14. Kakek Karyo, 80 tahun, penjual rambut nenek, jalan Rambe (persis di belakang mall Gandaria City), Jakarta Selatan;
  15. Ibu Sri Rahayu, 62 tahun, seorang pemulung, jalan Kober Pedati RT 007/002 nomor 27, Bali Mester, Jatinegara, Jakarta Timur;
  16. Kakek Santi, 61 tahun, seorang pemulung, Jakarta Barat;
  17. Nenek warung, 70 tahun, seorang pedagang kecil, jalan Pemuda 2 nomor 14 RT 009/002, Rawamangun, Jakarta Timur.

Insya Alloh kami akan menyerahkan titipan donasi dari donatur untuk ke-17 figur inspiratif tersebut pada Minggu pagi (20/8/2017) di Taman Honda, Tebet, Jakarta Selatan. Beberapa solia akan menerima donasi lengkap yang terdiri dari uang tunai, baju dan sembako. Sedangkan yang lain tidak menerima donasi paket lengkap atau menerima donasi uang tunai saja dan atau menerima donasi uang tunai dan pakaian. Mohon doanya agar seluruh bantuan dapat tersalurkan secara baik ke seluruh solia di atas, amiiiin. Terima kasih.

 

Penulis dan editor: Eny Wulandari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close Search Window