Eksekusi Bulan Ini, what's on|

Selain sosok mulia atau solia baru, pada Maret 2020 kami turut mengunjungi dua solia yang pernah menerima bantuan project eksekusi sebelumnya. Yang pertama adalah kakek Arman, 75 tahun. Kami menemui beliau untuk menyampaikan amanah bantuan dari donatur dan sahabat KNJ pada 1 Maret 2020 lalu.

Kakek Arman hidup sendiri dengan tinggal di dekat masjid Alhidayah, Pasar Timbul, Tomang, Jakarta Barat. Beliau sehari-hari bekerja sebagai tukang parker. Sayangnya, tempat yang biasa beliau jaga, yaitu kantin, telah berpindah tempat. Untuk makan sehari-hari, kakek biasanya mendapatkan dari teman atau tetangga yang memang atau ingin berbagi dengan kakek.

Setengah atap dari rumah beliau bolong sehingga air hujan yang deras akan memasuki rumahnya. Genteng rumah kakek sering bocor apabila hujan turun. Di lain pihak, kakek Arman menderita sakit vertigo dan penyakit eksim yang katanya sudah mulai mendingan. Akibat penyakit eksim tersebut, pihak masjid pernah meminta kakek untuk tidak lagi sholat di situ sebab dikhawatirkan penyakit beliau akan menular ke yang lain. Sebenarnya di samping rumah beliau ada setumpuk genteng yang akan beliau gunakan untuk menambal atap rumah. Namun beliau tidak ada biaya untuk membeli kayu yang akan dijadikan alas gentengnya.

Terima kasih banyak untuk sahabat dan donatur KNJ yang telah berbagi rezeki dengan kakek Arman. Atas nama beliau, kami mendoakan agar Allah swt memudahkan urusan baik sahabat dan donatur KNJ sekalian, amiin ya robbal’alamiin.

Penulis dan editor: Eny Wulandari

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Close Search Window