Sosok mulia atau solia yang turut memperoleh donasi dari donatur dalam project 18 edisi Maret 2017 yakni kakek Firdaus. Sehari-hari beliau menjual balon tiup dan balon plastik berbentuk binatang. Beliau menjajakan barang dagangannya tersebut dengan berjalan kaki.
Setelah Maghrib beliau selalu berjualan di depan kantor Pegadaian Pasar Johar Baru, Jl. Percetakan Negara 2, Jakarta Pusat. Kakek Firdaus masih bekerja hingga kini untuk menghidupi istrinya dan anak-anaknya. Sebenarnya kakek bercita-cita untuk mengembangkan usahanya agar pendapatannya bisa lebih mencukupi dirinya dan keluarganya tetapi keinginannya itu terbentur masalah modal.
Kepada tim KNJ, kakek mengatakan salah satu pengalamannya berdagang yang sulit. Yakni pada Jumat malam saat hujan mengguyur hampir seluruh Jakarta, baru satu balon tiupnya yang terjual padahal beliau sudah menunggu pembeli hingga pukul 23:30 WIB.
Kakek Firdaus sangat senang mendapatkan bantuan dari sahabat dan donatur KNJ. Kakek berharap donasi ini bisa membantunya untuk mengembangkan usahanya. Terlihat mata beliau berkaca-kaca saat menyampaikan ucapan terimakasih untuk sahabat KNJ semua. Tak lupa kakek juga mendoakan seluruh sahabat KNJ agar tetap sehat dan diberi balasan yang setimpal dari Tuhan.
Penulis dan editor: Eny Wulandari
semoga semangat kakek juga bisa melambung dan mengantarkan pesan pantang menyerah dalam menjalani hidup . sebagai contoh juga bagi para pemuda untuk tetap berjuang dalam keterbatasan . amin .